Notification

×
© Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Penanganan Banjir Bandang, Bupati Wajo Jamin Bantuan Segera Tersalurkan

Admin
Senin, 28 Juni 2021 Last Updated 2021-06-28T14:43:43Z

Karebacelebes.Com.Wajo



WAJO - Puluhan kepala keluarga (KK) dan warga di Desa Inalipue, Kecamatan Tanasitolo, Kabupaten Wajo, berharap bantuan usai diterjang banjir bandang, Sabtu (26/6/2021). Tanpa menunggu lama, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) telah melakukan penanganan. 


Instruksi langsung dari Bupati Wajo, Amran Mahmud, perangkat daerah terkait telah turun lapangan melakukan penanganan. Tim Reaksi Cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah Wajo dan provinsi melakukan evakuasi, sementara Dinas Sosial Sosial P2KBP3A Wajo melaksanakan asesmen dan pendataan untuk diberikan bantuan.


"Saya telah memerintahkan dinas terkait hari itu juga untuk melakukan penanganan sesuai tugas masing-masing. Meskipun kita berduka, tapi yang disyukuri adalah tidak ada korban jiwa," kata Amran Mahmud, Senin (28/6/2021).


Amran Mahmud pun meminta seluruh perangkat daerah yang turun untuk bergerak cepat alias gercep. Hasilnya, Dinas Sosial P2KBP3A Wajo telah merampungkan segala administrasi yang dibutuhkan. Dia pun menjamin bantuan segera tersalurkan.


"Insyaallah kalau tidak ada aral melintang, besok akan diserahkan bantuan kepada masyarakat yang terdampak," ucap Amran Mahmud yang memang dikenal sangat peduli dengan warganya.


Data terakhir tercatat ada empat desa yang terdampak, yaitu Desa Inalipue 85 KK dengan 5 KK tingkat kerusakan rumah berat, 2 KK kerusakan sedang, 78 KK terdampak. Lalu, Desa Mannagae 115 KK, Desa Tonralipue 17 KK, dan Desa Lowa 259 KK masing-masing hanya terdampak.


Pemkab Wajo pun bakal mengalokasikan dana untuk bantuan kepada seluruh yang terdampak. "Untuk yang tingkat kerusakan berat akan diserahkan uang tunai Rp 2.500.000, ditambah paket sembako. Kerusakan sedang uang tunai Rp1.500.000 dan sembako, serta yang terdampak akan diserahkan paket sembako," beber Amran Mahmud.


Total bantuan dari belanja tidak terduga APBD yang akan diserahkan sejumlah Rp134.500.000. "Semoga nantinya bantuan itu bisa membantu meringankan beban masyarakat kita yang terkena dampak dari bencana tersebut," harap Amran Mahmud.


Sementara itu, Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinas Sosial P2KBP3A Kabupaten Wajo, Warmansyah, mengaku bahwa dirinya sedang menyusun paket sembako yang akan diserahkan. "Paket sembakonya akan siap malam ini, insyaallah besok bisa diserahkan," sebutnya. (HMS/adv)


Berita Lainnya

Tampilkan

  • Penanganan Banjir Bandang, Bupati Wajo Jamin Bantuan Segera Tersalurkan
  • 0

Terkini

test