Notification

×
© Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Kapolsek Tempe Lakukan Pembagian Sembako

Admin
Sabtu, 17 Juli 2021 Last Updated 2021-07-17T15:08:18Z

 Karebacelebes.com.wajo


Kapolsek bersama Camat Tempe, anggota DPRD Wajo H. Sudirman Meru, jajaran Polsek Tempe serta Bhayangkari melakukan pembagian sembako dalam rangka kegiatan Bansos serentak yang digelar Polri Dalam Rangka PPKM Darurat, Sabtu (17/7/2021).


Penyaluran paket sembako diberikan kepada masyarakat yang kurang mampu dan yang terkena dampak Covid-19 pada PPKM Darurat.


Kapolsek Tempe, AKP Abdul Rahman mengatakan bahwa pembagian paket sembako ini diberikan kepada masyarakat yang betul-betul membutuhkan ditengah pandemi Covid-19 agar beban mereka bisa berkurang.


"Paket sembako dibagikan di Empat Kelurahan Di Kecamatan Tempe Diantaranya Kelurahan Tempe, Kelurahan watallipue, Kelurahan Siengkang dan Kelurahan Atakkae," Abdul Rahman.


Camat Tempe Supardi sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Polsek Tempe untuk warga yg terdampak Covid 19 ini.


"Semoga dengan adanya Bantuan sembako ini, beban masyarakat bisa berkurang dan Pandami Covid-19 cepat berlalu," ucapnya.


Supardi menyampaikan, bahwa saat ini Pemkab Wajo mengizinkan untuk melaksanakan shalat Idul Adha di mesjid dan lapangan, pada Selasa 20 Juli 2021 mendatang.


Anggota DPRD Wajo H. Sudirman Meru mengungkapkan kalau mendukung dan mengapresiasi langkah yang di lakukan oleh Kapolsek Tempe yang menyalurkan bantuan sembako ditengah pandemi ini.


Tentunya, kata Legislator PAN ini,  masyarakat kurang mampu di tengah pandemi Covid 19 ini sangat membutuhkan bansos sembako ini. "Kita berharap bantuan yang disalurkan ini betul-betul bisa bermanfaat bagi yang mereka yang menerimanya," harapnya.

Editor : Gus Mus

Berita Lainnya

Tampilkan

  • Kapolsek Tempe Lakukan Pembagian Sembako
  • 0

Terkini

test