Notification

×
© Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

KB Permata Bunda Dibesarkan dengan Dana Desa Watanrumpia

Admin
Senin, 20 Juni 2022 Last Updated 2022-06-20T15:41:02Z


WAJO-Walau pengaruh wabah COVID-19 menghantam desa-desa di Indonesia, termasuk berlakunya pengalihan (refocusing) sebagian anggaran desa untuk penanganan wabah, semenjak Baso Hamid, S.E. mengendalikan Watanrumpia sebagai Kepala Desa Watanrumpia, Kecamatan Majauleng, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, Pemerintah Desa telah menggelontorkan Dana Desa senilai Rp520.000.000,00 demi pengembangan Kelompok Belajar (Pendidikan Anak Usia Dini) Holistik Integratif  "Permata Bunda".


PAUD holistik integaratif ini baru saja menamatkan peserta didiknya tahun ini dalam sebuah acara pelepasan peserta didik (Pisah Tamat) yang digelar Senin, 20 Juni 2022 ini di halaman Gedung KB Peramata Bunda.


Dana Desa ini digunakan untuk membangun sarana dan prasarana PAUD atau Pendidikan Anak Usia Dini ini.


Menurut data, sejak tahun 2019 hingga kini PAUD ini telah menelurkan 205 alumni (90 pria, 115 wanita), belum terhitung 29 alumni teranyar tahun ini.




Camat Majauleng, M. Jaya Eka Putra, M.Pd. menuturkan bahwa KB Permata Bunda adalah salah satu PAUD yang pernah mewakili Majauleng pada sebuah even kompetisi kabupaten.


KB Permata Bunda sendiri merupakan binaan Tim Penggerak PKK Kecamatan Majauleng di mana Camat Majauleng adalah Pembina PAUD holistik integratif.


PAUD adalah salah satu lini yang menjadi sasaran pemerintah dalam usaha Konvergensi Pencegahan Stunting (Tengkes).


Dalam beberapa tahun belakangan Dana Desa dengan sektor pemimpin (leading sector) Kemendes PDTT RI menjadikan pencegahan dan penanganan stunting sebagai alokasi wajib Dana Desa.


Desa Watanrumpia tidak ketinggalan dalam upaya ini. Setiap perencanaan desa selalu diawali dengan Rembuk Stunting yang mendiskusikan Tujuh Paket Layanan Pencegahan Stunting termasuk pada ranah PAUD.




Hadir pada acara pelepasan purnasiswa ini para Bunda PAUD Kecamatan Majauleng,  Ketua BPD Desa Watanrumpia Sayuti Rahman, S.Pd., Penilik PLS Kabupaten Wajo, Pakki, S.Pd., M.M, Korwil Pendidikan dan Kebudayaan Kecamatan Majauleng Ambo Tang, S.Pd., M.M., Bunda PAUD Desa Watanrumpia Besse Rohana, S.Pd. I., Kepala Desa Watanrumpia Baso Hamid, S.E., dan Camat Majauleng M. Jaya Eka Putra, M.Pd..



KB Bunda Permata digawangi oleh Idawati, S.Pd. sebagai Penyelengara dengan dibantu oleh tenaga pendidik seperti Ratna Sari, S.Pd.dqn Sitti Hajra.


Abdul Muin, Pendamping Lokal Desa yang bertugas di Kecamatan Majauleng mengatakan bahwa Kelompok Belajar ini adalah aset Desa Watanrumpia yang menjadi kebanggaan Desa.


Laporan Abdul Wahab Dai




Berita Lainnya

Tampilkan

  • KB Permata Bunda Dibesarkan dengan Dana Desa Watanrumpia
  • 0

Terkini

test